Sekda Parepare Buka Pekan Imunisasi Nasional Polio 2024

Pemkot Parepare2411 Views

Parepare_info. Sekretaris Daerah (Sekda) Parepare, Husni Syam, secara resmi membuka Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024 yang berlangsung di Rumah Dataku, Kelurahan Watang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare. 

Acara tersebut juga dihadiri oleh Penjabat Ketua PKK Parepare, Heriyani Husni Syam, Asisten 1 Dede Harirustaman, Kepala Dinas Kesehatan Rahmawati Nasir, dan Camat Bacukiki Saharuddin.

Dalam sambutannya, Husni Syam menekankan pentingnya PIN untuk meningkatkan kesehatan anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. 

Menurutnya, anak-anak yang menjadi target imunisasi akan menjadi generasi pelanjut, sehingga sangat penting untuk memastikan mereka mendapatkan imunisasi demi meningkatkan taraf kesehatan.

Husni Syam juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan PIN, termasuk Dinas Kesehatan, Posyandu, PKK, dan masyarakat. 

Ia mengajak seluruh warga Parepare untuk membawa anak-anak mereka ke puskesmas atau posyandu terdekat agar mendapatkan imunisasi yang dibutuhkan.

Pada kesempatan yang sama, Kabid Kesmas Kesling dan Pemberantasan Penyakit Menular, Edy Kusuma Suhardi, menyampaikan laporan mengenai pelaksanaan PIN Polio 2024 yang dilakukan serentak di seluruh kabupaten dan kota di Sulawesi Selatan. Khusus di Kota Parepare, kegiatan ini menargetkan sebanyak 23.500 anak untuk diimunisasi.

Edy Kusuma Suhardi menjelaskan bahwa imunisasi dilakukan di seluruh puskesmas yang telah direncanakan untuk menjangkau anak-anak di 111 sekolah dasar dan 99 PAUD se-Parepare.

“Dengan demikian, kami harap seluruh anak di Parepare dapat terlindungi dari penyakit polio melalui imunisasi ini,” tutupnya. (*)